Salam Sada Roha

Welcome To Freedom Area *Human Love Human*

Rabu, 30 Mei 2012

PKn Unimed Juara 3 Lomba Debat Nasional

Jurusan Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan, Fakultas Ilmu Sosial, Universitas Negeri Medan (PPKn FIS Unimed) berhasil meraih juara ketiga dalam Kompetisi Debat PKn Tingkat Nasional di Universitas Negeri Malang pada 19-20 November lalu. Peserta dalam kegiatan ini adalah seluruh perguruan tinggi negeri dan swasta di Indonesia. Pemenang pertama dan kedua masing-masing adalah Universitas Negeri Mulawarman, Kalimantan Timur dan Universitas Pendidikan Indonesia, Bandung, Jawa Barat.


Muhammad Taufik Hidayat dan Eka Azwin Lubis yang tampil mewakili Unimed menyatakan rasa haru dan bangga atas prestasi ini. Terus terang kompetisi ini sangat prestisius. Banyak peserta yang tampil dengan baik. Alhamdulillah, juri memberikan penilaian yang obyektif dan Unimed berhasil meraih predikat pemenang ketiga tingkat nasional. Makalah pertama yang kami sajikan terkait dengan pelanggaran HAM dalam kasus penggusuran warga masyarakat di Desa Pasar VI, Kualanamu, Deli Serdang.

Sebagai mahasiswa PPKN FIS Unimed dan staf di Pusham Unimed, pihaknya terus mengikuti perkembangan pembangunan bandara Kualanamu dan dari berbagai informasi yang kami dapatkan, pelanggaran HAM terjadi dalam kasus penggusuran warga masyarakat di sana. Ganti rugi dan kompensasi yang tidak bermartabat membuat kehidupan masyarakat berada dalam pilihan yang sulit. Padahal, sejatinya pembangunan tidak bisa dilepaskan dari perlindungan dan pemenuhan HAM.

Debat tingkat nasional diselenggarakan setiap tahunn. Dan untuk tahun ini  menghadirkan tema-tema aktual, seperti pemberantasan korupsi, perlindungan buruh migran, peran strategis intelijen negara, perlindungan HAM serta jender. Setiap peserta memilih dalam posisi sebagai pro atau kontra dengan waktu masing-masingnya selama 30 menit untuk mempertahankan argumentasinya.

Pimpinan Jurusan PPKn FIS Unimed, Parlaungan Gabriel Siahaan, mengatakan, prestasi ini sangat membanggakan jurusan PPKn FIS Unimed. Kami terus mendorong agar mahasiswa/mahasiswi terus meningkatkan prestasinya, baik di kancah lokal, nasional, regional dan internasional. Arief Wahyudi, Sekretaris Pusham Unimed, mengungkapan rasa bangganya atas kemampuan mahasiswa yang juga keduanya merupakan staf Pusham Unimed. Semoga sikap kritis dan keberanian mereka mampu diteladani oleh mahasiswa Unimed lainnya. Pembantu Rektor II Unimed, Khairul Azmi, juga mengucapkan terima kasih dan bangga atas prestasi adik-adik mahasiswa PPKn FIS Unimed

0 comments:

Posting Komentar